Jakarta - Sebuah mobil terjun ke dalam Sungai Mahakam di Samarinda, Kalimatan Timur. Pengendara mobil ini diduga salah menginjak pedal sehingga mobilnya malah lompat ke dalam sungai tersebut. "Kejadiannya sekitar pukul 11.30 Wita, mobilnya nyungsep di bawah kapal tongkang batu bara," kata Nur Setyadi kepada detikcom, Senin (26/1/2015). Nur mengatakan, sopir mobil ini salah menginjak pedal di mobil itu. Seharusnya menginjak rem, tapi malah gas yang diinjak. "Jadinya mobilnya malah masuk ke sungai," katanya. Nur sempat mengirim foto peristiwa itu ke pasangmata.com. Telihat mobil ini terguling di dalam sungai Mahakam. Bagian atas mobil ini tertutup air. Di dekat mobil ini terdapat sebuah kapal tongkang pembawa batu bara. "Pengemudi mobil itu selamat dan hanya menderita luka. Saat ini sudah dibawa ke rumah sakit," katanya
Komentar
Posting Komentar