KUTACANE – Berdasarkan pantauan wartawan terkait Rusaknya Jembatan penghubung beberapa desa yang terletak di Desa kutambaru, kecamatan lawe bulan, Kabupaten Aceh Tenggara, di duga di bangun asal jadi. Pasalnya, dari hasil pantauan wartawan di lokasi (18/5) jembatan tersebut terlihat retak di dua lokasi yang berbeda, hingga mengakibatkan bolong, serta besi di dalam jembatan terlihat dari luar dengan jelas. Sebelumnya mengingatkan bahwa Jembatan ini baru dibangun sekitar satu tahun yang lalu dan sering di lewati mobil truck pengangkut pasir, lalu retak,sebut salah seorang warga sekitar yang tinggal di sekitar lokasi.Tambahnya lagi Bahkan sebelumnya sudah pernah disemen ( direhab ) oleh tukang air dengan menggunakan dana swadaya masyarakat. Dan ketika wartawan mencoba menghubungi pejabat Teknis di dinas cipta karya Kabupaten Aceh Tenggara Melalui via seluler namun tidak tersambung dan mendapat jawaban. Menanggapi Hal tersebut Darwin SH,pengamat hukum dan sekaligus pengacara dijakarta ini mengatakan jika kualitas jembatan tersebut begitu adanya maka Kuat dugaan, proyek tersebut di bangun tidak sesuai standarisasi teknis, sehingga berdampak pada kurangnya daya tahan jembatan dan terindikasi merugikan masyarakat serta merugikan keuangan negara. Dan Darwin juga meminta Kepada aparat penegak hukum di minta untuk melakukan pengusutan atas rusaknya jembatan tersebut,dan segera periksa pejabat yang berwenang dalam hal pengawasan teknisnya sebut darwin,SH dengan tegas melalui selulernya. (Pur)
Komentar
Posting Komentar