Taksi tabrak tiang Monorel,bunyo keras sekali

PALMERAH— Suara benturan keras sangat terdengar saat sebuah taksi Eagle Express berwarna putih dengan nomor polisi B 1573 KTG menabrak beton tiang monorel di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (9/8) sore. Salah seorang saksi mata‎ Heri (30), kejadian sekira pukul 17:00 WIB. Dia mengaku mendengar ‎suara benturan keras. Ternyata, setelah dilihat ada sebuah taksi berwarna putih menabrak tiang monorel. "Suara pas tabrakan keras banget. Kap mesinnya aja sampe rusak," kata dia. Dia menduga, supir taksi yang belum diketahui namanya itu hilang kendali dan langsung menabrak beton penyangga monorail. Korban pun langsung dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM). "Tadi saya lihat pengemudinya meninggal kaya serangan jantung atau kena angin," tuturnya.

sumber:warta kota

Komentar