Deli serdang( sumut)– Palang Merah Indonesia ( PMI ) Kecamatan Percut Sei Tuan mengadakan jalan sehat dan dan donor darah di lapangan sepak bola kaki jalan pendidikan puskesmas desa Bandar khalifah Kecamatan Percut Sei Tuan pada hari minggu 7 Februari 2016. Dengan tema memasyarakatkan PMI khususnya donor darah. Ketua Umum PMI Provinsi Sumatera Utara, Ketua Umum PMI Kab.Deli Serdang, Ketua Umum PMI Kec. Percut Sei Tuan, Koramil Percut Sei Tuan, Pengurus PMI Provinsi Sumatera Utara, Pengurus PMI Kab.Deli Serdang, Pengurus PMI Kec.Percut Sei Tuan, dan Masyarakat Desa Bandar Khalifah.Minggu(7/1). Ketua Umum PMI Kec.Percut Sei Tuan Bapak Suparyo, SH. Jalan Sehat dan donor darah ini di laksanakan di lapangan bola kaki jalan pendidikan puskesmas desa Bandar khalifah Dengan beberapa kegiatan diantaranya jalan sehat, pembagian hadiah utama satu unit sepada, ratusan souvenir, dan donor darah. Tujuan kegiatan ini pertama mensosialisasikan donor darah kemasyarakat bahwa pentingnya hidup sehat dengan donor darah Jalan Sehat dan yang kedua, memancing respon dari masyarakat tentang kegiatan PMI, PMI bukan saja bergerak sebagai pewakaf darah atau penyalur darah. Tetapi PMI mempunyai tugas-tugas kepada masyarakat yang sifatnya kemanusiaan. oleh karena itu PMI Kecamatan Percut Sei Tuan membuat program kegiatan yang pertama mensosialisasikan PMI kepada Masyarakat.donor darah ini di ikuti kurang lebih 2000 peserta dari masyarakat Desa Bandar Khalifah terdiri dari anak-anak, remaja, dan dewasa. Dan dalam kegiatan donor darah ini unit donor darah menyediakan 200-300 kantong darah. Katanya Selanjutnya Ketua Umum PMI kec.Percut Sei Tuan mengatakan banyaknya masyarakat yang mengatakan bahwa PMI menjual darah, mengambil darah dari masyarakat dan dijual darah ke masyarakat ini salah besar sebab selama ini PMI yang dikaitkan dengan UDD yang dalam hal ini pelaksanaannya Unit Transpusi darah tidak pernah menjual darah. Yang kami terima adalah uang untuk penyimpanan darah dan kantong darah. Jadi kami tidak menjual darah, dalam hal ini sudah ada keputusan dari menteri kesehatan tentang membayar uang darah sebesar Rp.360.000 perkantong darah. Jadi kalau masyarakat perlu darah langsung saja hubungi Unit Donor Darah (UDDD) PMI yang ada di daerah masing-masing. Disana akan dijelaskan tentang trasparansi harga dan stok darah yang tersedia. Jadi kalau ada penjualan darah yang ada di rumah sakit kami tidak tanggung jawab, yang kami tanggung jawab yang ada berhubungan langsung dengan UDD yang ada di PMI. Tutupnya. Ketua Umum PMI Kab.Deli Serdang Bapak H.Ismayadi, SH mengatakan Jalan sehat dan donor darah adalah suatu hal positif karena sebagai PMI terutama PMI Percut Sei Tuan yang telah berusaha mensosialisasikan tentang masalah eksistensi atau keberadaan PMI, terutama PMI ini bukan hanya bekerja sebagai petugas donor darah tetapi PMI juga bekerja dalam segala hal bencana. Sehingga PMI disosialisasikan kepada masyarakat. Katanya. Harapannya masyarakat bisa menjiwai PMI, agar PMI bisa jadi milik masyarakat, maka apa tujuan PMI masyarakat mendukung terutama tentang masalah kehidupan, tentang masalah donor darah. Artinya satu titik darah akan menyelamatkan jiwa orang lain. Tentunya ini akan tersosialisasikan kepada masyarakat. Ungkapnya. Kemudian masalah bencana-bencana PMI akan segera mungkin membuat Sibat atau kepanjangan dari siaga bencana berbasis masyarakat, itu setiap dusun akan di programkan ada 5 kader setiap dusunnya sehingga dimanapun ada bencana, PMI harus jadi terdepan. Tutupnya. Ketua Umum PMI Provinsi Sumatera Utara Bapak DR. H. Rahmat Shah mengatakan acara ini sangat baik, PMI ini setiap waktu, setiap saat berbuat memberi kepada masyarakat tanpa pamri, dan pengurusnya sudah menunjukkan pengabdian dan pengorbanan waktu dan pikiran untuk masyarakat demi kepentingan masyarakat PMI harus menjadi tauladan bagi masyarakat. Pada saat ini 1000 kantong darah setiap harinya perputaran darah di sumatera utara, dan PMI Sumatera utara memiliki stok darah yang cukup. Katanya. Beberapa waktu lalu PMI meresmikan posko di sinabung, sinabung itu yang terus bekerja sama kepada TNI, Polri, dan Pihak yang terkait adalah PMI. Sudah jutaan liter air bersih setiap hari PMI berikan kepada masyarakat sinabung, masker, obat-obatan PMI berikan kepada masyarakat sinabung. Lanjut PMI kemudian beberapa waktu lalu juga bekerja sama dengan dokter dari 8 negera dan rumah sakit murni teguh mengadakan operasi bibir sumbing gratis, ongkos peserta yang dating di tanggung panitia, fasilitas penginapan dan makan peserta di tanggung panitia, lalu peserta diberikan uang saku sebesar Rp.1000.000. hari ini PMI mengadakan kegiatan jalan sehat dan donor darah, jadi PMI terus membuat kegiatan seperti ini di wilayah Indonesia khususnya wilayah sumatera utara, sehingga masyarakat lebih mengenal PMI. Kebutuhan-kebutuhan sesama bangsa , sesama anak bangsa, sesama keluarga yaitu antara lain adalah darah, sehingga mereka mengetahui keuntungan apa donor darah itu, keuntungan mengikuti apa kegiatan PMI. Ungkapnya. Harapannya dengan adanya kegiatan ini akan tumbuh relawan-relawan anak muda, orang tua yang peduli akan sesama, siap berkorban waktu dan pikirannya untuk kepentingan orang banyak. Lanjutnya. Pada saat ini tidak ada keterlibatan dari pemerintah yang terkait di posko sinabung, yang ada keterlibatan dari TNI,Polri, dan perusahaan swasta. Bapak Rahmat Shah berharap ada keterlibatan dari pemerintah yang terkait di posko sinabung. Lambatnya pemerintah dalam penanganan di posko sinabung membuat munculnya kemarahan masyarakat sinabung, orang yang lagi mengalami musibah amarahnya cepat muncul, jadi pemerintah, kita masyarakat harus peduli kepada sesame, masaknya pengiriman beras saja bisa terlambat kan itu sudah menjadi konsumsi untuk kehidupan kita sehari-hari, makan mereka kebutuhan utama mereka. Tutupnya. Masyarakat Desa Bandar Khalifah Bapak Solasigit mengatakan kepada wartawan warta metro yang bertugas di lapangan berterima kasih kepada PMI yang telah membuat acara ini, acara ini sangat bermanfaat bagi kami masyarakat. Harapan saya kalau bisa acara ini terus di lanjutkan agar PMI lebih dekat dengan masyarakat. Tutupnya. ( BLI/WM)
Kontributor : ( BLI/WM
Komentar
Posting Komentar