FKPD segai kunjungi kampung baru kecamatan tanjung beringin

Wartametro
Tanjung beringin- Dalam rangka pendekatan Pemerintah kepada masyarakat serta usaha penataan dan revitalisasi Kampung Baru Kecamatan Tanjung Beringin pasca pembersihan peredaran narkoba oleh aparat keamanan beberapa waktu lalu, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) mengadakan kunjungan dan bhakti sosial gotong royong massal di Dusun I Kampung Baru Desa Nagur Kecamatan Tanjung Beringin, Sabtu (3/12). Turut hadir pada kunjungan tersebut Bupati Sergai Ir. H. Soekirman, Wabup Darma Wijaya, Ketua DPRD H. Syahlan Siregar, ST, Kapolres AKBP Eko Suprihanto, SH, SIK, MH, Kajari Erwin Panjaitan, SH, Dandim 0204/DS Letkol (Arm) Asep Hendra Budiana, SH, Kadis Pendidikan Sergai Drs. Joni Walker Manik, Kasatpol PP Amir Panggabean, Camat Tanjung Beringin Sudarno, S.Sos beserta jajaran, para Kepala Desa, UPTD Dinas Kesehatan, Pers, Karang Taruna, pelajar, tokoh agama dan ratusan masyarakat. Bupati Sergai Ir. H. Soekirman dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas sambutan dari masyarakat Desa Nagur yang sangat antusias dan membanggakan ini. Forkopimda hadir hari ini guna menunjukkan kepedulian dan perhatian untuk memberikan semangat perubahan kepada masyarakat agar mengganti hal yang negatif menjadi hal yang positif. Karena sesuai Al-Qur’an Surat Ar-Raad : 11 yang artinya “Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum kecuali kaum itu sendiri yang mengubah apa apa yang pada diri mereka,”. Bupati menghimbau agar melalui momen kunjungan dan bhakti sosial gotong royong hari ini kita lebih tingkatkan kewaspadaaan dari semua pihak agar jangan sampai pengaruh narkoba masuk kembali dan merusak generasi yang memiliki cita-cita mulia. Bersama kita berinisiatif dan bertekad untuk menjadikan kampung ini dari kesan yang negatif menjadi kampung wisata yang terjaga kebersihan lingkungannya sehingga menjadi nyaman untuk didatangi, ujarnya. Lebih lanjut Soekirman mengajak seluruh unsur Pemerintah dan masyarakat untuk mencanangkan gerakan bisik-bisik yaitu menginformasikan kepada seluruh masyarakat dan pihak keamanan jika ada potensi peredaran narkoba kembali. Kemudian yang tak kalah penting adalah gerakan reklamasi sungai agar bersih untuk menjadi ikon kampung wisata bersih dan bebas narkoba yang dapat meningkatkan penghasilan warga, karena jika masyarakat meningkat penghasilannya maka akan jauh dari hal-hal yang negatif, pungkas Bupati yang disambut setuju dan tepuk tangan ratusan masyarakat sebagai tanda dukungan. Sebelumnya Kapolres Sergai AKBP Eko Suprihanto, SH, SIK, MH menyampaikan hari ini bersama Bupati dan Forkopimda, unsur TNI/Polri dan SKPD terkait datang untuk melaksanakan bhakti sosial serta bergotong royong bersama karena kita lihat keadaan lingkungan daerah yang kotor dan kumuh, sehingga masyarakat diajak untuk disamping menolak narkoba juga membudayakan kebersihan. Karena jika masyarakat sudah terdidik untuk bersih lingkungannya maka bersih juga dari pengaruh narkoba. Kapolres mengajak masyarakat sepakat menolak narkoba dan menjaga kebersihan lingkungannya sehingga dapat mengubah image negatif menjadi kampung wisata. Selanjutnya pihak keamanan mendirikan Posko Keamanan yang diawaki oleh TNI dan POLRI. Tujuannya adalah menimbulkan public/people wearnes artinya masyarakat harus peduli dan mau menolak pengaruh narkoba. Mereka juga harus membuat sistem keamanan lingkungan sehingga pengaruh narkoba yang dari luar harus ditolak dan siap menjaga kampung mereka untuk agar jauh peredaran narkoba kembali, tegas Eko Suprihanto. Pada kunjungan tersebut Bupati Sergai bersama unsur Forkopimda mengawali perjalanan dari Kantor Bupati di Sei Rampah dengan bersepeda onthel sekaligus berolahraga dengan rute Kecamatan Sei Rampah-Tanjung Beringin. Ditempat yang dikunjungi dilaksanakan gotong royong massal pembersihan parit dan selokan oleh unsur TNI/POLRI, Muspika, masyarakat dan ormas serta penyerahan bantuan buku dan alat tulis(AA)

Komentar