Wartametro sumut
Warta-ma.blogspot.co.id
Tebing Tinggi,
Walikota Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan berikan motivasi kepada 400 san santriwan dan santriwati Pondok Pesantren Al-Hasyimiyah Selasa (1/8) di Mesjid Komplek Pompes Kec.Padang Hulu Tebing Tinggi.
Dihadapan ratusan santriwan/wati yang berasal dari berbagai Kab/Kota dan Provinsi Walikota memberikan motivasi bahwa menuntut ilmu itu adalah merupakan kewajiban bagi setiap umat Islam, dari mulai dibuai diayunan sampai keliang kubur.
Disampaikan Walikota, dalam kehidupan ini hanya ada 2 tujuannya yakni Selamat Didunia dan Selamat pula di akhirat, dan kegiatannya banyak berhubungan dengan manusia dan Tuhan Allah.Swt yang kita kenal dengan Hablum minannas dan Hablumminallah.
Ada empat katagori dalam kehidupan ini, yakni bahagia dunia dan akhirat, Bahagia di akhirat tidak berbahagia didunia, berbahagia di dunia tidak berbahagia di akhirat, tidak berbahagia dunia dan akhirat dan celakalah orang-orang yang masuk katagori yang ke empat, katanya.
Dikatakannya untuk memperoleh bahagia dunia dan akhirat tersebut hanya dapat diperoleh dengan Ilmu, dan ilmu tersebut diperoleh dengan belajar dan tidak bisa datang sendiri, dan belajar tersebut memperlukan diawali dengan niat, ketekunan dan diimplementasikan itu didapat dengan rajin membaca.
Walikota menyatakan saat ini yang sangat memprihatinkan kita adalah semakin menurunnya Karakter anak bangsa atau jatidiri sebagai bangsa Indonesia, seperti kehilangan sikap gotongroyong, saling membantu dan kebersamaan.
Dalam Islam mengajarkan berjemaah itu jauh lebih baik dari pada sikap indiovidual hanya mementingkan diri sendiri, contohnya sholat berjemaah itu lebih baik ketimbang sendiri.
Anak-anak sekarang lebih asyik dengan HP atau Adroidnya ketimbang dia bersosialisasi dengan tentangga atau teman-temannya bahkan terhadap orang tuanya sendiri, ini semua akibat dari pengaruh jaman kemajuan teknologi digital.
Bagi santriwan/Wati hal semacam ini tidak boleh terjadi, tetaplah tumbuh kembangkan sikap karakter bangsa kita, hindari perbuatan seperti narkotika, memfitnah, berbuat tidak senonoh, juga membully karena itu bukan karakter bangsa kita.
Diingatkan pula oleh Walikota, harus pandai memfaatkan waktu sebaik-baiknya, karena waktu itu tidak bisa terulang kembali, waktu ibaratkan sebuah pedang tergantung kita yang menggunakan pedang tersebut, akan bermanfaatlah pedang tersebut bila digunakan untuk kebaikan, dan sebaliknya tidak akan ada manfaatnya jika disia-siakan.
Ditengah-tengah memberikan motivasi Walikota juga memberikan beberapa pertanyaan yang berkaitan dengan keagamaan dan pemerintahan yang disampaikan, dan kepada yang mampu memberikan jawaban diberikan hadiahlangsung uang tunai Rp.100.000.-
Sebelumnya Ketua Yayasan Pesantren Al-Hasyimiyah H.Habibi Mardika menyampaikan ucapan terima kasih atas kedatangan Walikota ke Ponpes Al-Hasyimiyah memberikan motivasi kepada para santri, dan seklaigus pula segenap pengurus Pompes dan para santriwan/wati menyampaikan doa dan selamat kepada H.Umar Zunaidi Hasibuan yang sedang berulang tahun. (ABY)
Komentar
Posting Komentar